Kawan Pecas Ndahe

April 7, 2008 § 28 Komentar

Apa yang lebih menggembirakan hati selain bertemu kawan-kawan lama dan baru? Apa yang lebih seru dari sebuah reriungan yang hangat? Hanya sampean yang tahu.

Tapi, saya merasakan keriaan yang sangat kemarin ketika menjadi pembicara di BC Blogger Day, di Ritz Carlton Hotel, Pacific Place, Jakarta. Saya bertemu kawan baru seperti Miund, Raditya Dika, juga teman-teman lama yang terlalu banyak kalau disebutkan di sini. Kami menyempatkan diri kopdar setelah acara BC.

Terima kasih saya untuk sampean semua yang hadir kemarin dan membuat cerah hari. Buat saya, pertemuan kemarin itu menjadi semacam jeda menyenangkan, setelah sepekan yang melelahkan, mengikuti kesengkarutan di ranah blog. Tentang ini dan itu.

Mestinya kita sering-sering bertemu dalam suasana seperti itu, bertukar cerita dan lelucon ringan. Rasanya hidup jadi lebih mudah kalau bertemu kawan-kawan. Jadi kapan kita ketemu lagi?

NB: Adakah yang punya rekaman dialog di Trijaya tadi pagi? Bagi dong …

>> Lihat foto-foto acara kopdar dan BC Blogger Day di blog Pitra dan Flickr.

§ 28 Responses to Kawan Pecas Ndahe

Tinggalkan Balasan ke dina Batalkan balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

What’s this?

You are currently reading Kawan Pecas Ndahe at Ndoro Kakung.

meta

%d blogger menyukai ini: