Logo Pecas Ndahe
April 8, 2011 § 53 Komentar
Cinta dan perdamaian sudah memiliki logo. Tapi hak asasi manusia belum. Saya baru tahu soal ini ketika mengunjungi kantor Jovoto di kawasan Prinzessinnenstrabe, Berlin.
Jovoto baru saja meluncurkan situs Human Rights Logo pada 6 April 2011. Untuk apa situs tersebut dibuka?
We are an alliance of state representatives, human rights defenders and dedicated designers, on a journey to find the one globally recognized symbol for human rights.
Di situs yang masih gres itu kita dapat membaca sebuah inisiatif bersama untuk mendapatkan logo hak asasi manusia. « Read the rest of this entry »
Tantangan Pecas Ndahe
September 14, 2009 § 51 Komentar
Tiga tantangan. Tiga petualangan. Kontes paling seksi tahun ini. Sampean ndak perlu membuat apa-apa — hanya cukup mendaftar saja.
Sampean pernah membayangkan terbang ke luar angkasa, melayang, menantang gravitasi, dan melihat bumi dari kegelapan nun jauh di sana? Ingin menggelandang bersama bintang-bintang? Kalau dulu sampean cumi alias cuma bisa mimpi, sekarang sampean bisa menjadikannya kenyataan.
Sampean berpeluang menjadi satu penumpang dari hanya segelintir orang awam yang dapat pergi ke luar angkasa dengan pesawat keren Virgin Galactic, dalam sebuah misi penerbangan komersial pertama di dunia ke luar angkasa.
Caranya? Silakan baca di situs web ini atau tonton dulu video penjelasannya. « Read the rest of this entry »
Kontes Pecas Ndahe
Agustus 18, 2009 § 75 Komentar
Ini dia kabar terbaru dari kegiatan Pesta Blogger 2009. Panitia mengadakan tiga lomba sekaligus tahun ini, yaitu: Photo Contest, Blog Award, dan Writing Contest.
Photo Contest merupakan lomba kedua tahun ini. Untuk keterangan lebih detail mengenai tema, syarat, dan ketentuan lomba, silakan klik tautan ini dan yang ini.
Adapun Pesta Blogger XL Blog Award adalah ajang penghargaan kepada pengelola blog (blogger) yang menuangkan ide dan kreativitasnya melalui blog.
Penghargaan yang diberikan adalah berdasarkan popularitas dan apresiasi terbanyak blog tersebut yang dipilih secara daring (online) oleh seluruh blogger di Indonesia melalui system voting online, sesuai dengan kategori yang telah ditentukan secara interaktif. Mekanisme online voting dilakukan oleh Bubu.
Dari setiap kategori akan dipilih 3 blog dengan jumlah suara terbanyak untuk kemudian dipilih kembali oleh para peserta yang hadir dalam acara puncak Pesta Blogger Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 24 Oktober 2009. « Read the rest of this entry »
Desentralisasi Pecas Ndahe
April 20, 2009 § 74 Komentar
Panitia Pesta Blogger 2009 bergerak lebih cepat daripada Komisi Pemilihan Umum yang begitu lelet menghitung suara. Dalam tempo singkat, panitia rupanya telah membuat tiga keputusan penting.
Yang pertama, panitia mengabarkan bahwa tema Pesta Blogger tahun ini adalah “One Spirit. One Nation.”
Dengan tema ini panitia ingin, “merangkul seluruh entitas komunitas blogger dalam sebuah sebuah ide besar. Tentang keragaman yang berbungkus semangat persahabatan. Semangat ini juga akan membawa harapan baru negeri ini melalui blog — media yang akan memainkan peranan penting di era kebebasan berekspresi.”
Panitia juga telah mengumumkan dibukanya lomba pembuatan logo Pesta Blogger 2009. Perihal syarat dan ketentuan lomba bisa dibaca di sini. Tahun lalu, lomba dimenangi oleh Gage Batubara. Siapa pemenang lomba tahun ini? « Read the rest of this entry »
Pitra Pecas Ndahe
November 28, 2008 § 41 Komentar
Sebuah kabar gembira masuk ke inbox email saya tadi siang. Kawan saya, Budi Putra, mengabarkan bahwa Pitra Satvika yang mengaku sebagai jomblo anak cerdas di Plurk itu mendapatkan penghargaan sebagai Best Blog Berbahasa Indonesia dalam ajang kompetisi blog Deutsche Welle (The BOBs) 2008.
Menurut siaran pers yang saya terima dari Budi Putra, kompetisi The BOBs yang dimeriahkan oleh blog-blog berbahasa Indonesia memilih blog Media Ide sebagai Best Weblog B. Indonesia dengan pertimbangan blog tersebut berfokus pada isu-isu mengenai media baru, web 2.0, blogging dan online advertising.
“Meski sebagian besar entry-nya terinspirasi oleh trend global di bidang ini, tetapi blog Media Ide mencoba mengadaptasinya sesuai dengan konteks Indonesia. Saya merekomendasikan ini sebagai sebuah model bagi orang Indonesia dalam memulai blognya, khususnya yang tertarik dengan blok bertopik spesifik,” kata juri Indonesia, Budi Putra, dalam acara pengumuman pemenang.
Sementara untuk kategori People Choice yang dipilih melalui online voting, pemenang blog berbahasa Indonesia adalah Maseko’s Weblog.
Selamat untuk Pitra dan Eko. Saya menunggu undangan makan-makan dari sampean, Ki Sanak.
>> Selamat Jumat sore, Ki Sanak. Apakah sampean sudah mendapatkan undangan makan-makan dari Pitra dan Eko?

