Aspartam Pecas Ndahe

April 13, 2010 § 56 Komentar

Email tentang bahaya aspartam terus bertebaran. Beberapa merek produk makanan dan minuman disebut-sebut mengandung pemanis sintetis ini. Benarkah aspartam menyebabkan diabetes, kanker otak, dan sebagainya?

Tunggu dulu. Untuk sampean yang belum paham topik ulasan kali ini, aspartam adalah pemanis buatan pengganti gula yang biasa digunakan di dalam makanan dan minuman. Karena kandungan kalorinya rendah, aspartam juga dipakai sebagai pengganti gula bagi orang-orang yang melakukan diet dan penderita diabetes.

Di industri makanan dan minuman, aspartam telah dipakai secara luas bersama pemanis kimia lain seperti sakarin dan siklamat. Dijual dengan nama dagang komersial seperti Equal, Nutrasweet dan Canderel, aspartam telah digunakan di hampir 6.000 produk makanan dan minuman di seluruh dunia. Terutama digunakan di minuman soda dan permen. Aspartam disukai karena memiliki rasa yang lebih manis 180-200 kali dari gula yang biasa.

Entah kenapa, tiba-tiba beredar kabar bahwa aspartam ternyata memicu pelbagai penyakit berbahaya. Saya pertama kali mendapatkan surat elektronik yang mengingatkan tentang bahaya aspartam itu beberapa bulan yang lalu. Pesan yang sama juga saya peroleh melalui pesan pendek (SMS) yang masuk ke handphone dari kawan-kawan. Sampai beberapa hari yang lalu, masih ada satu dua email tentang aspartam itu masuk ke inbox.

Semula saya sempat kaget karena email itu lengkap menyebutkan merek-merek terkenal, seperti Extra Joss, M-150, Kopi Susu Gelas, Kiranti, Kratingdaeng, Hemaviton, Marimas, Frutillo, Segar Sari, dan sebagainya. Email itu bahkan mencantumkan Ikatan Dokter Indonesia sebagai sumber.

Saya jadi bertanya-tanya, benarkah aspartam memicu beberapa penyakit seperti yang disebut dalam email itu? Benarkah merek-merek yang disebut itu mengandung aspartam? Jika ya, mengapa pemerintah — Departemen Kesehatan, Badan Pengawasan Obat dan Makanan — tak melarang peredaran makanan dan minuman yang disebut-sebut memakai aspartam?

Karena tak ingin tersesat di belantara teks, saya lalu mencari lebih lanjut informasi mengenai aspartam dan bahayanya melalui Google. Salah satu temuan pertama saya adalah berita di situs Antara. Di berita tersebut disebutkan bahwa Ikatan Dokter Indonesia (IDI) membantah telah mengeluarkan pernyataan soal beberapa jenis merek minuman yang dikabarkan mengandung Aspartam, pemanis buatan yang lebih keras dari biang gula.

Lewat siaran pers yang dikirim ke media massa, Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PBIDI), Dr. Prijo Sidipratomo, bahkan meminta masyarakat untuk waspada dan tidak mudah percaya dengan kabar yang belum terbukti kebenarannya dan mengecek lebih dulu kebenaran berita tersebut ke IDI atau Dinas Kesehatan setempat.

Penelusuran berikutnya membawa saya ke halaman sebuah situs berita daring yang mempublikasikan tulisan dokter Intan Airlina Febiliawanti.

Di situs itu, dokter Intan menulis bahwa meski penggunaannya telah mendunia dan telah disetujui oleh WHO, bukan berarti aspartam langsung bisa diterima oleh masyarakat. Banyak kontroversi muncul dikarenakan adanya penelitian mengenai produk aspartam dengan beragam hasil yang berbeda.

Intan lalu memaparkan beberapa hasil penelitian — sampean bisa membacanya sendiri di sini. Menjelang bagian akhir tulisan itu, Intan menyatakan sejauh ini FDA dan beberapa organisasi kesehatan lainnya masih menyatakan aspartam aman untuk dikonsumsi berdasarkan banyaknya penelitian yang dilakukan di berbagai belahan dunia dari masa ke masa.

Meski demikian, menurut Intan, apakah aspartam memang aman dikonsumsi atau tidak, kembali kepada tiap-tiap individu untuk menjawabnya. Karena meski badan kesehatan dunia sudah menyatakan aman, keputusan terakhir berada di tangan konsumen.

Saya suka kesimpulan itu. Di tengah serbuan berbagai macam produk, juga advertensi yang hiperbolis, sangat wajar jika kita dituntut selalu berhati-hati sebelum mengkonsumsi apa pun. Jadilah konsumen yang cerdas!

>> Selamat hari Selasa, Ki Sanak. Apakah sampai hari ini sampean masih mengkonsumsi produk yang mengandung aspartam?

Tagged: , , , ,

§ 56 Responses to Aspartam Pecas Ndahe

  • nothing berkata:

    wis.. dan enak

  • puputs berkata:

    mungkin saya masih mengkonsumsi, karena saya sendiri gak begitu awas apakah ada aspartamnya atau tidak di makanan/minuman yang saya konsumsi, soalnya mbok darmi gak ngasih ingridient di setiap gorengan yang dia jajakan…

  • paams berkata:

    wah saya ini pengkonsumsi setia aspartam karena kalau diet, otomatis yang dikonsumsi pasti yg gak mengandung gula asli…alias produk2 dengan kalori rendah tapi tetap manis spt saya ;P

  • Awit Kilaz berkata:

    Jadi sms yang beberapa waktu ini beredar itu palsu? Ckckck… Tp ya.. Bagaimanapun yang alami pasti lebih sehat dibanding yang buatan.. 🙂

  • Arief berkata:

    Belum pernah.

  • matahati berkata:

    Saya termasuk konsumen yang gak teliti, asal enak dimakan, sikat. Soal efek ke badan : mari berdoa sebelum makan. Tuhan melindungi 🙂 Terimakasih infonya Juragan….

  • nuansa pena berkata:

    Konsumsi air kendi lebih enak dan segar! Ditemani singkong bakar!

  • aura keyboard berkata:

    Boros kalau beli minuman diatas!

  • nuances pen berkata:

    Saya juga dapat sms dari adik saya tapi cuma 5 macam, rupanya kita tertipu, ini persaingan yang tidak sehat!

  • chandra iman berkata:

    waaa saya ga mo minum lagi ah 🙂 terima kasih postingannya ^^

  • hitamputih berkata:

    AH itu kan permainan kapitalis aja….

  • semprul berkata:

    saya minum sejak 15 tahun yg lalu….mudah2an aman ya Allah…amiiiiin

  • Fobi berkata:

    Pada dasarnya, semua zat itu obat sekaligus racun. Semua tergantung pada kadar, takaran, dosis.
    Gula, yang jelas diketahui sebagai zat yang aman, kalau dikonsumsi berlebih bisa jadi penyakit.
    Bisa ular, yang jelas diketahui sebagai zat berbahaya, kalau diaplikasi dengan tepat bisa jadi obat.
    Ingat simbol medis? Ular dan cawan obat…

  • rina_okta berkata:

    hmm…ambil positifnya aja kali ya dari sms2 yg baru2 ini marak beredar soal aspartam itu, salah 2nya, tulisan ini bisa muncul sehingga qt2 jd tau lebih banyak (matur suwon ndoro kakung), dan qt jadi lebih hati2 soal makanan dan minuman yg qt konsumsi…se7 bgt sm pernyataan: “keputusan terakhir di tangan konsumen”

    terlepas apakah ada konspirasi atau permain kapitalis di balik itu, seengganya qt jadi mawas diri aja…:)

  • Pendapat.Net berkata:

    sudah belum ya???

  • Grandi Yusuf berkata:

    wah postingannya mantaf. saya g tau ni uda konsumsi pa belom, tp intinya saya g suka minuman bersoda. hehe… tapi memang keputusan ada di diri kita sendiri… 😛

  • DV berkata:

    Dulu pernah menggunakan produk ber-aspartam…
    Desa-desus Aspartam itu nggak hanya di Indonesia… di sini beberapa ‘bibir’ juga masih sumir kalau ngomong soal aspartam…

    Saya memilih untuk tidak mengkonsumsi sih…
    Kalau mau gula ya minum gula, kalau mau tawar ya tawar aja deh 🙂

  • kenyo berkata:

    minum air putih…

  • JossID berkata:

    Aspartam, sepanjang dikonsumsi sesuai aturan tidak menimbulkan gangguan pada kesehatan. BPOM dan IDI telah mengeluarkan bantahan resmi terkait pemberitaan palsu mengenai aspartam yang disebar melaui milis, BBM dan sms.

  • Nard4Reynard berkata:

    Saya juga pernah bahas ini di blog saya. Saya akhirnya pilih tetap pake, kalo emang udah ada di produknya. Simpel ya 😀

  • Nazieb berkata:

    Kadang-kadang kita memang suka ribet sendiri.. Kuatir ini kuatir itu, malah bisa-bisa itu yang bikin kita stress sendiri :mrgreen:

  • mas stein berkata:

    sudah lama denger info ini ndor, saking seringnya dapet malah mbikin saya yakin bahwa ini hoax 😆

  • hahn berkata:

    hoax mungkin yah??
    yang pasti, produk2 tersebut berbahaya bagi kantong 😀

  • setau saya, aspartam masih aman digunakan. asal, tidak dalam komposisi yang berlebihan ndor.. jadi, kalo buat penggunaan yang sehari2, ga sampe kecanduan, ya gapapa…

    kan, komposisi disesuaikan sama kebutuhan, dan juga kalo ga salah sih ada bilangan pembagi per berat tubuh gitu deh..

  • Miftahgeek berkata:

    Untungnya saya ga pernah mengkonsumsi makanan/minuman yang dimaksud. Dari orang tua udah ngelarang mengkonsumsi yang kayak gituan 😀

  • penasaran pingin komen di sinih..tadi gagal..

    salam kenal ndoro… ^^
    TFD

  • kw berkata:

    benar ndor, kita harus jadi konsumen pintar 🙂
    tp aspartam aman kok
    http://www.detiknews.com/read/2010/03/29/110245/1327548/727/bpom-menyatakan-aspartam-aman?991102605

  • sahara07 berkata:

    yang pasti bener atau gak, waspada dalam memilih makanan itu harus, karena gimana pun juga apa yang masuk kedalam tubuh pasti ada efeknya mau itu makanan yang baik ataupun makanan yang tidak baik.

  • Eko Deto berkata:

    Memang kita mesti hati-hati, asal nggak sampai pobia aja!

  • Mbah Jiwo berkata:

    begitulah, di tengah komunikasi yg semakin cepat…kadang sulit membedakan data dan promosi…

  • Menurut saya ini bukan berarti aspartam aman atau tidak aman.
    Sebagai farmasis sebaiknya penggunaan aspartam harus sesuai dengan takaran perharinya.

    Takaran aspartam menurut ADI (Acceptable Daily Intake) 40mg/kg/bb. Artinya jika berat saya 50kg maka saya hanya boleh mengkonsumsi aspartam 2gram saja perhari.

    Seringkali yang justru menyebabkan gagal ginjal, otak, dll disebabkan mengkonsumsi yang terlalu berlebihan atau mengkonsumsi beberapa produk lain yg sama-sama mgd aspartam selama beberapa tahun.

    • indri berkata:

      betul.. pemanis buatan khan sebenarnya diciptakan utk memenuhi hasrat manusia akan rasa manis tanpa menambah kalori, oleh karenanya, bagi diabetisi atau mereka yg ingin menurunkan berat badan, tidak perlu berbondong2 memakai pemanis buatan, jika msh bisa mengkonsumsi makanan & minuman yg tawar ya ngapain pake pemanis buatan. lebih sehat tentunya.
      utk minuman suplemen spt yg sdh ndoro sebutkan di atas, produsen mengklaim bahwa produknya adl minuman penambah energi, tetapi kenapa pakai pemanis buatan yg rendah atau tanpa kalori…lha terus energinya dpt dari mana..? energi justru terbesar sumbangsihnya khan dr gula, sedangkan kandungan asam amino pd minuman2 suplemen itu relatif kecil, jd tdk bisa digunakan sbg sumber energi.

  • azmiozkan.com berkata:

    wah semakin banyak saja pemanis yang berbahaya

  • hastira berkata:

    Saya jd bingung untuk memilih antara dua kutub, yg satu aman dan yg lain mengatakan gak aman???? Kl begini hanya diserahkan ke masarakat nanti banyak yg bingung sedangkan produk yg menggunakan aspartam ckp banyak.

  • Mufti Aziz Ahmad berkata:

    pengalaman pribadi, setiap kali mengkonsumsi produk mengandung aspartam (dan siklamat n pemanis buatan lainnya), tenggorokan jadi gatal, n biasanya berlanjut jadi pilek… mungkin saya alergi dg zat2 itu. jadinya sebisa mungkin saya menghidari pemanis buatan.

  • hanif berkata:

    menurut pendapat saya.
    kenapa who, fda dan bpom meluluskan zat2 tersebut? kita jgn terlalu naif bahwa mereka suci. kita ga pernah tau apa yg terjadi dibelakang, kalo aja badan2 kesehatan itu me-ilegalkan zat2 tersebut, pikirkan apa yg terjadi dengan industri makanan dan minuman! mereka banyak yg bakal merugi besar, collapse dan bakal mengeluarkan banyak uang lagi untuk meriset. mereka bisa aja pakai bahan yg natural, tapi ingat! bahan natural itu mahal! kenapa mahal? karena (menurut saya) sedikit lama membuat nya, sehingga tidak efisien buat produksi masal.
    kita ambil contoh produksi tumbuhan. bayangkan misalnya beras, kentang, sayur2an, di tanam tanpa pestisida, itu tumbuh2an bakal lebih lama tumbuh dan juga petani bakal kesusahan buat mengatasi hama2 nya. ketika mereka menggunakan pestisida, hasilnya bakal cepat dan mulus (tapi sadarkah kalian, sayur2 yg mulus itu tidak akan berani dimakan hewan, karena apa? karena sudah banyak racun nya).
    tapi apa mau dikata, semua makanan di dunia sudah banyak bahan kimiawi nya, sudah susah mencari makanan sehat dan benar2 alami, tubuh kita pun sudah terbiasa. makanya wajar banyak penyakit baru semacam kanker, aids, flu babi, flu burung. (zaman nabi aja kayaknya ga ada tuh penyakit kayak gitu, karena zaman dulu masih natural bahan2 makanan nya)..

    ada komentar tentang pendapat saya?

    • theonlynelly berkata:

      setuju banget mas!

    • Handry berkata:

      sudah berapa lama anda hidup dengan makan beras yang ber-pestisida? sadarkah anda bahwa umur anda lebih panjang di banding serangga yang makan dari beras yang tidak ber-pestisida? bukan membela penggunaan pestisida atau racun atau apalah namanya, tapi semua itu aman dikonsumsi selama masih dalam kadar yang diperbolehkan…

      minum aer putih juga kalo kebanyakan bisa kembung mas…

      mudah-mudahan bermanfaat

      salam

  • edratna berkata:

    Paling aman kembali ke makanan tradisional aja….
    Dan minumannya teh, kopi atau air putih….

  • Ekky berkata:

    masih, masalahnya, lidah seret2 gitu rasanya.

  • roniwahyu berkata:

    masih minum ndoro…ini kulo nembe mawon nyobi pemanis aspartam, di enggo lintune gula. lha sanjange doktere…diet kalori ndoro… 🙂

    masih minum ndoro…ini saya baru saja mencoba menggunakan pemanis aspartam, sebagai gantinya gula. lha.. menurut dokter perlu diet kalori ndoro…. 🙂

    • indri berkata:

      pemanis buatan khan sebenarnya diciptakan utk memenuhi hasrat manusia akan rasa manis tanpa menambah kalori, oleh karenanya, bagi diabetisi atau mereka yg ingin menurunkan berat badan, tidak perlu berbondong2 memakai pemanis buatan, jika msh bisa mengkonsumsi makanan & minuman yg tawar ya ngapain pake pemanis buatan. lebih sehat tentunya.

  • wibisono berkata:

    tidak hanya aspartam pak ndoro.. ada yang lain misalnya monosodiumGlutamat (MSG) itu juga diperbolehkan tapi kita juga harus hati2 menkomsumsinya. 😀

  • nengratna berkata:

    oom Ndoro, saya punya seorang guru yang lidahnya secara alami mampu membedakan pemanis sungguhan dan pemanis buatan loh! Hebat kan? 🙂

  • andy berkata:

    berbahaya bagi kantong setuju, tapi kalau berbahaya bagi kesehatan. . . ..e memmmm..ga tahu juga. . . .

  • Noni berkata:

    Kalau sengaja mengkonsumsi aspartam pasti belum pernah, tapi secara tidak disengaja karena tidak tahu mungkin suuuering mas ndoro 🙂

  • Mamiek berkata:

    Sy pribadi jarang m’konsumsi jenis2 makanan/minuman yg dsebut di atas. Terlepas dr pro-kontra bahaya aspartam, pesan berantai baik via sms atau email memang sering bikin heboh dan panik gara2 informasi yg blm bs dipercaya 100% kebenarannya. Ini mungkin salah satu trik black campaign dr kompetitor suatu produk yg memanfaatkan sifat masyarakat kita yg saling peduli dan perhatian dg saudara/teman dg kasih info secara gethok tular (berantai) bila dirasa penting. Juga sifat mudah terpengaruhnya masyarakat terhadap suatu info itu sehingga trik ini sangat cepat terlihat hasilnya…anyway, kita memang harus lebih cerdas utk menyimpulkan suatu pesan dan memilih yg terbaik utk kita.

  • mamawulung berkata:

    yang saya tau aspartam tidak boleh berlebihan ndoro… ada panduannya kan biasanya dibalik kemasan minuman. berapa mg/ berat badan peminum. sebenarnya dari situ udah ketauan kalo konsumsinya kudu ati2.

  • limewire berkata:

    dang amazing story dude.

  • munlaitism berkata:

    coba dilihat di websitennya Badan POM RI (www.pom.go.id) , sudah ada press release tentang penjelasan isu aspartam yang beredar di masyarakat…

  • nining berkata:

    hmmh,, kita harus mnjadi konsumen yg bijak,, 🙂

  • eka berkata:

    yg bikin berbahaya tu klo slalu khawatir trus ini itu, bkin sterss sndri nti’y..

  • raden berkata:

    keren bangets…ndoro…

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

What’s this?

You are currently reading Aspartam Pecas Ndahe at Ndoro Kakung.

meta

%d blogger menyukai ini: